Sesuai namanya, temporary internet files (file internet sementara) berfungsi sebagai folder yang menampung file temporer. Folder Temporer ini dikhususkan untuk menyimpan file dari Internet yang kamu buka saat menjelajahi belantara Internet.
Walaupun bermanfaat, folder temporer juga menimbulkan masalah ruang harddisk. Dengan menyimpan file luar ke dalam harddisk, sedikit banyak tentu akan mempengaruhi sisa disk kamu. Agar tidak sempit, yuk kita perkecil tempat penyimpanan file sementara itu.
Begini langkah-langkah detailnya :
1.Jalankan Mozilla Firefox.
2.Di jandela utama Firefox, klik Menu "Tools > Options".
3.Saat jendela Options terbuka, pilih menu "Advanced", Setelah itu klik tab "Network".
4.Pada bagian Offline Storage ada tulisan "Use up to ..MB of space for the cache".
5.Masukkan angka pada boks sebelum MB. Angka ini mewakili jumlah maksimum data yg diperbolehkan untuk ditampung sementara di Harddisk.
6.Tekan OK untuk menyimpan perubahan.
0 comments:
Post a Comment